Apa itu Badan Kesenatoran?

Badan Kesenatoran (Badsen) HMTL ITB merupakan badan kelengkapan organisasi yang bertugas membantu senator HMTL ITB dalam menjalankan fungsinya sebagai perwakilan HMTL ITB di lembaga terpusat kemahasiswaan ITB.Dalam menjalankan fungsinya, senator memiliki hak dan kewajiban yang diatur dalam AD ART HMTL ITB Amandemen 2021 Pasal 24, yaitu
   1. Mempunyai hak suara atas nama HMTL ITB dalam lembaga terpusat.
   2. Berhak mengakomodir aspirasi mahasiswa Teknik Lingkungan ITB yang bukan anggota HMTL ITB.
   3. Berkewajiban menyampaikan aspirasi segenap anggota HMTL ITB.
   4. Berkewajiban bekerja sama dengan pengurus HMTL ITB dalam mengumpulkan aspirasi anggota HMTL ITB yang terkait dengan lembaga terpusat kemahasiswaan ITB.
   5. Berkewajiban menyampaikan segala kebijakan lembaga terpusat kepada seluruh anggota HMTL ITB.
   6. Bertanggung jawab kepada seluruh anggota HMTL ITB yang mekanisme pengawasannya dilakukan oleh BPA.
   7. Wajib memberikan laporan kepada BPA minimal satu kali setiap dua bulan.
Untuk membantu senator dalam menjalankan hak dan kewajibannya, dibentuk komisi-komisi dalam Badan Kesenatoran HMTL ITB diantaranya yaitu sebagai berikut.Komisi Kesekjenan
Komisi kesekjenan merupakan komisi dibawah naungan Kesenatoran HMTL ITB yang merangkap fungsi bendahara dan sekretaris juga internal dalam mengurus segala hal yang berurusan dengan administratif dan keuangan yang meliputi pembuatan timeline, pengarsipan dokumen, pengelolaan administratif, serta pengelolaan terkait keuangan badan kesenatoran HMTL ITB, juga mengatur dan merancang kegiatan internal dalam Badan Kesenatoran HMTL ITB itu sendiri. Berikut adalah fungsi dari Komisi Kesekjenan.
- Menjaga internalisasi yang menyeluruh dalam Badsen HMTL ITB berdasarkan rasa kekeluargaan
- Menghimpun data administratif guna menciptakan Badsen yang kredibel dan transparan
Komisi Aspirasi & Kajian
Komisi Aspirasi dan Kajian merupakan komisi dibawah naungan Kesenatoran HMTL ITB yang memiliki tugas penting untuk dapat mewadahi massa HMTL ITB dalam beraspirasi dan juga bertanggung jawab untuk dapat memfasilitasi kebutuhan berpikir massa HMTL ITB dan juga ketersampaian informasi yang baik dari KM ITB kepada massa HMTL ITB maupun sebaliknya.Komisi Aspirasi dan Kajian mempunyai cita-cita tinggi yaitu menciptakan lingkungan yang dapat memantik massa HMTL ITB untuk merasa dan bersuara. Fungsi dari Komisi Aspirasi dan Kajian diantaranya yaitu:
- Bertanggung jawab untuk mewadahi massa HMTL ITB dalam menyampaikan aspirasinya terhadap isu- isu baik diusung maupun tidak diusung oleh KM ITB
- Bertanggung jawab untuk memfasilitasi kebutuhan berpikir massa HMTL ITB dalam menyuarakan aspirasi terkait isu-isu yang ada
- Bertanggung jawab untuk menciptakan lingkungan yang kolaboratif guna meningkatkan kualitas ketersampaian aspirasi oleh massa HMTL ITB
Komisi Media & Informasi
Komisi Media dan Informasi merupakan salah satu bagian dari Badan Kesenatoran yang memegang peran dalam menjalankan fungsi komunikasi dan informasi. Tugas utamanya mengelola segala aspek yang berkaitan dengan penyebaran informasi dari pusat maupun kegiatan internal badan kesenatoran sehingga informasi tercapai kepada massa HMTL secara visual dan/atau audiovisual. Fungsi dari Komisi Media & Informasi yaitu:
- Bertanggung jawab untuk menyampaikan informasi yang perlu disampaikan dari badan kesenatoran kepada massa HMTL ITB melalui platform yang telah ditentukan.
- Bertanggung jawab terhadap pembuatan grand design visual (GDV) bagi Badan Kesenatoran HMTL ITB 2024/2025.
- Bertanggung jawab untuk membuat desain grafis dan video yang dibutuhkan untuk keperluan informasi.
- Bertanggung jawab untuk mengurus media sosial Badan Kesenatoran HMTL ITB 2024/2025.
- Bertanggung jawab dalam membuat dan mengurus platform website kesenatoran HMTL ITB 2024/2025.

Organogram

 

Senator

Henard Niki Limbongan
15321031

"Sering kali kita menginginkan hal-hal hebat terjadi dalam hidup kita, padahal menjadi sederhana pun tidak apa-apa."

 

Kesekjenan

Waode Rizda Dempalas
15321105

"Dalam hubungan tidak harus selalu 50:50, boleh 30:70, boleh juga 60:40. Dari situ kita bisa belajar untuk saling mengerti satu sama lain"

 

Aspirasi dan kajian

Fachry Sihombing
15321082

"Kegagalan, hanyalah hiasan hidup sementara"

 

Media dan Informasi

Hana Nadia Iskandar
15321048

"Bagai ikan bisa renang tapi ga bisa terbang, kemampuan itu unik untuk setiap orang."

 

Arsip Kegiatan

 

Maret

20 Maret 2024
Audiensi Formatur KAT: Notulensi - Lampiran

21 Maret 2024
Sosialisasi dan Diskusi Mekanisme LPJ Kabinet KM ITB & TIM MWA WM ITB dan TAP Restrukturisasi Kongres KM ITB: Notulensi - Lampiran 1 - Lampiran 2 - Lampiran 3

22 Maret 2024
Sosialisasi Keabsahan dan Pengesahan Hasil Pemilu Raya KM ITB 2023/2024: Notulensi - Lampiran

 

April

2 April 2024
Audiensi Tim Adhoc Kajian Kesejahteraan Unit Kegiatan Mahasiswa ITB: Notulensi

4 April 2024
Audiensi Tim Adhoc Amandemen RUK KM ITB: Notulensi - Lampiran 1 - Lampiran 2

6 April 2024
LAPORAN PERTANGGUNG JAWABAN MWAWM 2023/2024: Dokumen LPJ

23 April 2024
TAP Mekanisme Penilaian Senator dan Komite Cirebon Kongres KM ITB: Notulensi - Lampiran 1 - Lampiran 2

29 April 2024
LPJ Kabinet KM ITB 2023/2024 Day 1: Notulensi - Lampiran

30 April 2024
Audiensi Kajian Hari Buruh: Notulensi - Lampiran
LPJ Kabinet KM ITB 2023/2024 Day 2: Notulensi - Lampiran

 

Mei

1 Mei 2024
LPJ Kabinet KM ITB 2023/2024 Day 3: Notulensi - Lampiran

2 Mei 2024
LPJ Kabinet KM ITB 2023/2024 Day 4: Notulensi - Lampiran

3 Mei 2024
LPJ Kabinet KM ITB 2023/2024 Day 5: Notulensi - Lampiran

4 Mei 2024
Pemaparan Hasil LPJ TIM WMA WM ITB dan Kabinet KM ITB 2023/2024, Serah Terima Jabatan K3M & MWA WM, dan Restukturisasi Kongres KM ITB: Notulensi

7 Mei 2024
Laporan Pertanggungjawaban Pemilu Raya KM ITB Periode 2023/2024: Notulensi - Lampiran

8 Mei 2024
Sosialisasi Kerja Kongres KM ITB 2023/2024: Notulensi - Lampiran

15 Mei 2024
TAP Peraturan Sanksi Organisasi KM ITB: Notulensi - Lampiran

16 Mei 2024
TAP Aturan Forum Penyelarasan Arah Gerak (FPAG): Notulensi - Lampiran

18 Mei 2024
TAP Restrukturisasi Kongres KM ITB: Lampiran

20 Mei 2024
Audiensi KM ITB Road to Munas BEM SI XVII: Notulensi - Lampiran

22 Mei 2024
Audiensi KM ITB Road to Munas BEM SI XVII: Notulensi - Lampiran Roadmap - Lampiran Dokumen

24 Mei 2024
TAP Pengesahan Hasil Forum Penyelarasan Arah Gerak (FPAG): Notulensi - Lampiran

25 Mei 2024
TAP Audiensi Pernyataan Sikap Terkait Permendikbudristek no. 2 Tahun 2024: Notulensi - Lampiran

 

Juni

8 Juni 2024
Hearing FPT CaKaKong 24/25: Notulensi - Lampiran

11 Juni 2024
Audiensi Kajian Sawit Papua: Notulensi - Lampiran

12 Juni 2024
MUSYAWARAH KERJA KABINET "RESTORASI MARWAH" DAY 1: Lampiran Dokumen - Lampiran PPT

13 Juni 2024
MUSYAWARAH KERJA KABINET "RESTORASI MARWAH" DAY 2: Lampiran Dokumen - Lampiran PPT

16 Juni 2024
TAP Restrukturisasi Kongres KM ITB: Lampiran

19 Juni 2024
MUSYAWARAH KERJA TIM MWA-WM "MATAHARI PERAK" ITB: Lampiran

20 Juni 2024
MUSYAWARAH KERJA "RESTORASI MARWAH" FINALE: Lampiran Dokumen - Lampiran PPT

21 Juni 2024
TAP Mekanisme Pengawasan Kabinet KM ITB dan MWA-WM 24/25 serta TAP Mekanisme Pengauditan KM ITB 24/25: Notulensi - Lampiran TAP Mekanisme Pengawasan - Lampiran TAP Mekanisme Audit

24 Juni 2024
TAP Perubahan Aturan PEMIRA KM ITB: Notulensi - Lampiran

26 Juni 2024
TAP Hasil Musyawarah Kerja Kabinet KM ITB & MWA-WM 24/25: Notulensi - Lampiran Dokumen - Lampiran Draft

27 Juni 2024
Identifikasi & Pemetaan Prioritas Urgensi Isu Strategis KM ITB: Notulensi - Lampiran

 

Juli

9 Juli 2024
Forum Tindak Lanjut Ketentuan Kewajiban Dikpus: Notulensi - Lampiran PPT - Lampiran Dokumen

13 Juli 2024
Laporan Rencana Awal Bulan: Notulensi - Lampiran Folder Laprenbul Juli 2024 - Lampiran Roadmap Kongres

16 Juli 2024
Audiensi Kajian dan Pernyataan Sikap Terhadap Impunitas Polisi: Notulensi - Lampiran

18 Juli 2024
TAP Pengangkatan Ketua Komite Cirebon Kongres KM ITB: Notulensi - Lampiran

23 Juli 2024
Audiensi Bedah Buku dan Festival Literasi: Notulensi

26 Juli 2024
Dengar Pendapat RENIP dan Suplemen RENIP: Notulensi - Lampiran

27 Juli 2024
Fit and Proper Test Calon Ketua Pemira KM ITB 2024/2025: Notulensi - Lampiran